Rabu, 21 April 2010

Cerita Lagi Soal Susu (formula)

sumber : http://www.facebook.com/note.php?note_id=385130193724&id=1479905269&ref=mf

entah untuk yang keberapa kalinya dengar soal efek negatifnya susu formula
berawal dari kisah yang di alami aku sendiri *sori ngulang kisah lama*
selama kakak mengkonsumsi susu formula banyak banget efek negatifnya
dari obesitas,yang membuat dia malas bergerak,penyakit yang rajin berkunjung tiap minggu
dan yang paling parah.....radang tenggorokan yang rajin mampir hampir tiap minggu
setidaknya 3x dalam sebulan selalu menyambangi
pantang makanan manis,dingin,dan gorengan
walau makanan manis alami seperti buah saja membuat tenggorokan merah dan meradang
asupan buah yang seharusnya bisa memberi tambahan nutrisi kepada kakak tidak bisa di berikan karena kasus radang tadi
amandel membesar
di usia 3 tahun dsa minta amandel di angkat...
tapi masih bertahan dan mencari tau penyebabnya dan berusaha menghilangkan kasus tadi tanpa bantuan obat dan operasi

entah pikiran dari mana
dan kebetulan bujukan banyak pihak
akhirnya aku memutuskan menghentikan susu formula kakak
awal berat bagi kakak,dan ayah
masih belum sepenuhnya ayah percaya
benarkan tanpa susu anak bisa tumbuh kembang dengan baik?
dengan keyakinan penuh..aku mantap menghentikan pemberian susu formula

ternyata tindakanku tepat
obesitas menurun
radang berhenti berkunjung
amandel tidak sebesar biasanya
coklat,gorengan,es krim,nanas,semangka dll bisa di konsumsi kembali oleh kakak
semenjak stop susu formula
pola makan kakak lebih sempurna
buah sayur dan ikan di lahap tanpa banyak alasan
setelah free susu formula 2 tahun ini...ga ada masalah sedikitpun dengan tumbuh kembang si kakak

beberapa waktu lalu....seorang teman selalu curhat
anaknya terkena alergi entah alergi apa
di usia 5 tahun ini,si anak akhirnya di berikan susu soya karena di deteksi menderita alergi susu sapi *bling..bling..*
setelah beberapa lama,reaksi alergi tetap terjadi
pengobatan demi pengobatan di jalani
akhirnya menemukan seorang dokter ahli di daerah tebet *ga usah nanya sebelah mana,ga tau pastinya* akhirnya si anak di deteksi ALERGI TERHADAP KANDUNGAN SUSU FORMULA,BUKAN PADA SUSU SAPINYA. ALERGI TERHADAP KANDUNGAN AA,DHA,EPA DLL
apa reaksi teman saya? si orang tua bocah?
tetap memberikan susu formula kepada si anak sembari mengobatkan anak pada dokter ahli tadi
saat saya kasih pendapat,"kenapa sis ga stop aja susu formulanya,udah gede ini. kan bisa tu anak hidup sehat,ga perlu obat juga"
reaksi si orang tua marah. padahal pendapat saya di amini oleh beberapa teman...di dukung karena merasa kasian dengan si anak
si ortu tetep berpegangan susu adalah sumber gizi terbaik untuk anaknya
hubungan saya dan diapun merengang dan putus sama sekali karena komentar tadi
duuuuuhhhh........

2-3 hari kemarin seorang teman bercerita lagi
"ka...abang (panggilan kesayangan untuk anaknya) masuk rumah sakit lagi"
"kenapa"
"efek dari kasus keracunan susu formula dulu"
bujubuneenggggg!!!!!

kisah ini di awali karena kekurang tahuan si ibu tentang bahaya susu formula *sama denganku*
setelah selesai cuti kantor,si bayi di sambung susu formula dan asi berhenti di usia 5 bulan
setelah itu....napsu susu formula *napsu apa nyandu ya?* abang meningkat
di usia batita susu formula 800gr habis dalam hitungan 2-3 hari
sampai pada saat usia sekitar 18 bulanan..si anak mulai susah makan
dan pada suatu hari muntah,diare dan panas tinggi...
setelah di bawa ke dsa dan rumkit di minta opname dengan diagnosa.
KERACUNAN KANDUNGAN SUSU FORMULA
bukan masalah merk tapi kandungan yang ada di dalamnya

efek dari keracunan tadi berimbas sampai sekarang (usia abang sekarang 3 tahunan).
Dikarenakan bakteri baik yang terkandung di dalam pencernaan mulai melemah.
Belum lama ini si abang masuk rumah sakit lagi juga karena ini.
Si papa yang bekerja di luar kota,saat cuti panjang mengajak jalan2 keluarga, akibatnya banyak makan di luar.
Dari makan di luar inilah ada bakteri yang masuk tidak dapat di tangkal lagi oleh pencernaan abang karena sistem imun yang melemah. Dokter bilang ini karena kandungan susu formula yg pernah di konsumsi abang yang 'meracuni' saluran pencernaannya sehinnga rentan sekali terhadap bakteri jahat yang masuk.
Selain itu kulit abang juga gampang meradang *dermatitis atopik,kulitnya itu gampang banget gatel2 dan meradang*. Setelah diperiksa lebih lanjut, itu ternyata karena kasein dari susu sapi yang terkandung di dalam susu formula

penyesalan ini selalu datang belakangan
setelah pola makan di perbaiki dan say no to sufor...efeknya masih terasa sampai kini

akankah kita tetap berpendapat susu formula adalah gizi yang baik untuk anak2 kita??

http://mamaarsa.multiply.com/journal/item/27/Keracunan_Susu_
http://mamaarsa.multiply.com/journal/item/26/Seminggu_ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar